Otomotifzone.com – Kemayoran. Pembalap Honda Minangkabau CLD IRC NHK Bethar FSCM, Yoga Adi curi pole position di kelas HDC 1 (Sport 150cc Tune-up Seeded) pada gelaran Honda Dream Cup 2017 putaran 3 Kemayoran yang berlangsung di Sirkuit PRJ Kemayoran, Sabtu (28/10). Yoga Adi berhasil mencatatkan catatan waktu 56.803detik unggul +0.044detik dari Boy Arbi Febri.
Saat jalanya sesi kualifikasi race direction menyatakan dalam kondisi basah, memang pada sesi latihan sirkuit PRJ Kemayoran di guyur hujan lebat bahkan di tikungan pertama tergenang air lebih parahnya lagi permukaan sirkuit menjadi begitu kotor karena tanah yang tercapur dengan air hujan, hal ini menjadi tantangan bagi setiap pembalap.
Menentukan pilihan ban, tekanan ban dan suspensi menjadi kunci disini, Yoga menggunakan Ban IRC Fasti mampu melesat bak anak panah bahkan saat keluar dari roling speed juga tidak menunjukan tanda – tanda slide, jadi wajarlah ia mampu mencetak waktu di angka 56.803detik.
Nah, balik lagi ke topik utama, di tempat ketiga ada nama Fitriansyah Kete, ia berhasil menorehkan catatan waktu 57.051detik selisih +0.248detik dari Yoga Adi diposisi pertama, di tempat ke empat Agus Setyawan menunjukan peningkatan ia berhasil memperoleh raihan waktu 57.118detik.
Baca Juga : Hasil Kualifikasi Honda Dream Cup 2017 Putaran 3 Kemayoran
” Ya berusaha agar tetap bisa konsisten serta mencetakan waktu terbaik, kunci saya agar bisa pole position yakni di pemilihan ban ” Beber Yoga Adi
Pasti seru nih saat race besok nanti jadi otozoner jangan sampai lewatkan ditambah lagi gratis tis tis.
Berikut ini adalah hasil kualifikasi di kelas HDC 1 dalam gelaran Honda Dream Cup 2017 putaran 3 Kemayoran :
HDC 1
1 YOGA ADI P HONDA MINANGKABAU CLD IRC NHK BETHAR FSCM 56.803detik
2 BOY ARBI HONDA KAWAHARA FDR FSCM KYT BGK ARACER 56.847detik +0.044detik
3 FITRIANSYAH KETE SIDRAP HONDA DAYA KYT NISSIN IRC TRIJAYA 57.051detik 0.248detik
4 AGUS SETYAWAN HONDA KAWAHARA FDR FSCM KYT BGK ARACER 57.118detik +0.315detik
5 I GEDE ARYA MKRD GCRT CLD NHK RCB.1 ROLLING SPEED 57.146detik +0.315detik
Penulis : Nana Triana |Foto : Nana Triana
The post HDC Kemayoran 2017 : Yoga Adi Curi Pole Position HDC 1, Ban IRC Jadi Kunci appeared first on OtomotifZone.